Skip to main content

Anime Pertama di Jepang

Anime Pertama di Jepang

Anime (アニメ) (baca: a-ni-me, bukan a-nim) adalah animasi khas Jepang, yang biasanya dicirikan melalui gambar-gambar berwarna-warni yang menampilkan tokoh-tokoh dalam berbagai macam lokasi dan cerita, yang ditujukan pada beragam jenis penonton. Anime dipengaruhi gaya gambar manga, komik khas Jepang.
Kata anime tampil dalam bentuk tulisan dalam tiga karakter katakana a, ni, me (アニメ) yang merupakan bahasa serapan dari bahasa Inggris "Animation" dan diucapkan sebagai "Anime-shon".
Sekarang anime sudah sangat berkembang jika dibandingkan dengan anime zaman dulu. Dengan grafik yang sudah berkembang sampai alur cerita yang lebih menarik dan seru. Masyarakat Jepang sangat antusias menonton anime dan membaca manga. Dari anak-anak sampai orang dewasa. Mereka menganggap, anime itu sebagai bagian dari kehidupan mereka. Hal ini yang membuat beberapa televisi kabel yang terkenal akan beberapa film kartunnya, seperti Cartoon Network dan Nickelodeon mengekspor kartunnya.
Sekarang anime menjadi sebuah bisnis yang menggiurkan bagi semua orang, dan banyak juga orang yang memanfaatkan hal ini untuk sebuah tindakan kejahatan. Pembuat anime itu sendiri disebut animator. Para animator bekerja disebuah perusahaan media untuk memproduksi sebuah anime. Di dalam perusahaan itu, terdapat beberapa animator yang saling bekerja sama untuk menghasilkan sebuah anime yang berkualitas. Tapi sangat disayangkan, gaji dari para animator tersebut kecil jika dibandingkan dengan kerja keras mereka. Hal ini yang membuat para animator enggan untuk bekerja secara professional. Mereka merasa hal itu tidak sebanding dengan usaha yang telah mereka lakukan. Para animator itu sendiri sering disebut "seniman bayangan". Karena mereka bekerja seperti seorang seniman yang berusaha mengedepankan unsur cerita dan unsur intrinsiknya.

Anime pertama yang mencapai kepopuleran yang luas Astro Boy karya Ozamu Tezuka pada tahun 1963. 

http://szumszum.blogspot.com/

Serial Astro Boy adalah serial futuristik tentang Astro Boy yang hidup berdampingan dengan manusia yakni Doctor Tenma, kepala bidang pengetahuan membuat robot berbentuk manusia kecil bernama Astro yang memiliki sifat rendah hati dan suka menolong walau banyak yang membencinya karena keberadaan robot. Doctor Tenma sengaja membuat Astro Boy mirip anaknya untuk mengenang kembali anaknya bernama Tobio yang telah meninggal dunia karena kecelakaan mobil. Maka dari itu Doctor Tenma menyayanginya sepenuh hati seperti layaknya anaknya sendiri. Sampai akhirnya pada suatu ketika, Doctor Tenma sadar bahwa Astro Boy tak pernah sama dengan Tobio karena memang Astro Boy tak dapat tumbuh seperti layaknya manusia sehingga tak dapat mengekspresikan perasaannya.

Pada manga aslinya pada tahun 1960, Doctor Tenma kemudian menjual Astro Boy kepada Hamegg, pemilik sirkus yang bengis yang memperlakukan Astro dengan kejam dan merana. Kepala bidang pengetahuan yang baru bernama Profesor Ochanomizu yang mengetahui keberadaan Astro Boy segera meminta Hamegg untuk menyerahkan Astro Boy kepadanya. Lalu, Astro dibawa pergi jauh dan diperlakukan dengan baik dan penuh kasih sayang, Astro Boy pun diangkat menjadi pelindungnya. Kemudian Profesor Ochanomizu ketika menyadari Astro Boy memiliki kekuatan luar biasa. Profesor Ochanomizu lalu menambahkan keterampilan dan kemampuan dalam mengungkap ekspresinya seperti layaknya manusia. Astro Boy pun menjadi superhero baru. Ia dapat memerangi kejahatan dan ketidakadilan yang merugikan manusia. Kebanyakan musuh Astro adalah robot-robot yang tak senang pada manusia, robot yang marah, dan serangan alien. Hampir disetiap cerita yang melibatkan perang robot, Astro Boy selalu ikut. Pada intinya, cerita dalam Astro Boy menekankan kepada masalah moral, tanggang jawab, kepahlawanan, dan juga tentang kehilangan.

Popular posts from this blog

20 Hewan Paling Berbahaya Di Dunia

Source  Image Terkadang hewan yang memiliki penampilan lucu belum tentu jinak dan dapat dipelihara. Faktanya, banyak spesies hewan yang memiliki penampilan yang cantik dan lucu  dapat juga membahayakan bahkan dapat membunuh manusia. Jadi jangan sekali-kali meremehkan binatang-binatang yang akan dibahas berikut ini. Berikut ini adalah "20 Hewan Paling Berbahaya Di Dunia".

10 Misteri Lautan Yang Membuat Kita Semua Tercengang

Terlalu banyak misteri yang kita tidak ketahui tentang lautan, diantaranya menimbulkan pertanyaan dan spekulasi tentang keberadaan makhluk lain di dunia ini. Dari binatang-binatang laut hingga kejadian-kejadian unik misterius yang akan menimbulkan banyak pertanyaan di benak kita. Berikut ini adalah "10 Misteri Lautan Yang Membuat Kita Semua Tercengang".

20 Hewan Laut Yang Berpenampilan Unik dan Menyeramkan

Source  Image Laut memanglah hal yang tidak akan habis untuk dibahas. Memang dua per tiga dari bumi ini adalah lautan jadi tidak menutup kemungkinan untuk menemukan hal-hal baru yang mungkin tak terduga. Salah satunya makhluk laut, baru-baru ini ditemukan banyak sekali jenis hewan laut yang beraneka ragam dari yang paling  berbahaya  hingga yang  tercantik . Apalagi pada laut dalam, banyak hewan yang ditemukan berpenampilan tidak enak untuk dipandang. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang "20 Hewan Laut Yang Berpenampilan Unik dan Menyeramkan".